Hari ini Senin, 29 Agustus 2022 adalah hari yang membahagiakan bagi ekskul PMR WIRA SMK Negeri 1 Pebayuran.
Bagaimana tidak, hari ini Ekskul PMR WIRA SMK Negeri 1 Pebayuran berhasil memboyong berbagai macam trophy atas Prestasi yang diraih dalam ajang The Red Cross In Action (TRON) PMR Madya Dan Wira Di SMAN 5 Kota Bekasi ke Sekolah tercinta, SMK Negeri 1 Pebayuran.
Lomba yang dimenangkan antara lain Juara 1 dan Juara 3 Tandu darurat, Juara 1 Pos PP terbaik dan Juara 2 Travelling.
“Alhamdulillah, tidak ada usaha yg mengkhianati hasil” ungkap salah satu alumni PMR WIRA SMK Negeri 1 Pebayuran.


Setelah Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih, Trophy di serahkan kepada Wakil kesiswaan Bapak Ismail Saleh, S.Pd., M.Pd dan Bapak Choirul Arifin S.Pd.
“Alhamdulillah, Selamat dan Sukses kepada para siswa/siswi, Pembina dan Pelatih yang tergabung pada ekskul PMR WIRA SMK Negeri 1 Pebayuran atas berprestasi yang telah diraih pada Ajang The Red Cross In Action (TRON) di SMA Negeri 5 Kota Bekasi. Teruslah berlatih untuk mempertahankan Prestasi yang telah diraih. Semoga dengan Prestasi yang telah dicapai ini SMK Negeri 1 Pebayuran semakin maju dari berbagai ekskul dan pembelajaran. dan semoga prestasi ini dapat semakin ditingkatkan lagi mengingat kegiatan siswa yang sempat vakum di Masa Pandemi Covid-19.” Ungkap bapak Wakasek Kesiswaan.

Ekskul PMR atau palang merah remaja juga bertujuan untuk melatih dan membentuk jiwa kemanusiaan para anggotanya agar mereka bisa memiliki kepedulian yang tinggi terhadap kemanusiaan sejak usia dini. Tentu saja ini akan membuat Kamu menjadi pribadi yang lebih mampu berempati dengan individu lainnya.
#SMK Bisa
#SMK Hebat
#SMKN 1 Pebayuran Bisa Hebat